Manajemen sumber daya manusia (SDM) kini memanfaatkan outsourcing sebagai strategi efisiensi perusahaan. Ini mengingat layanan outsourcing dapat menyediakan tenaga kerja yang berkualitas demi mendukung operasional perusahaan.
Bagi perusahaan yang ingin lebih fokus pada inti bisnisnya, maka outsourcing SDM menjadi solusi yang ideal. Terlebih mengingat fungsi manajemen SDM yang krusial bagi perusahaan karena bertanggung jawab atas kualitas produksi perusahaan.
Maka dari itu, penting untuk memahami peran outsourcing dalam manajemen SDM perusahaan. Abhitech telah membahasnya secara lengkap untuk Anda di bawah ini, simak dengan seksama!
Apa Itu Outsourcing dalam Manajemen Sumber Daya Manusia?
Pertama, pelajari terlebih dahulu definisi dari outsourcing sumber daya manusia lengkap dengan cara kerjanya berikut ini:
-
Definisi Outsourcing SDM dan Bagaimana Cara Kerjanya
Outsourcing SDM merupakan pengalihan tugas serta tanggung jawab dalam mengelola sumber daya manusia perusahaan pada pihak ketiga yang berkualifikasi dan berwenang.
Tujuan dari outsourcing dalam SDM tersebut demi mengoptimalkan efisiensi dan juga efektivitas pekerjaan, sehingga perusahaan bisa fokus mengembangkan kegiatan inti dan target perusahaan.
Selain itu, outsourcing SDM memungkinkan perusahaan memiliki tenaga kerja yang kualitasnya lebih sesuai standar perusahaan. Dampaknya, produktivitas serta operasional perusahaan pun semakin meningkat.
Untuk lebih memahami cara kerjanya, simak penjelasan berikut:
-
Tahap Persiapan
Sebelum perusahaan menerapkan sistem alih daya, perlu adanya penentuan tujuan terlebih dahulu. Kemudian, identifikasi tugas atau tanggung jawab yang butuh dikerjakan oleh tenaga outsourcing.
Selanjutnya, carilah perusahaan outsourcing yang berkualitas dan mampu memenuhi kebutuhan Anda.
Tahap ini krusial mengingat tenaga kerja dari perusahaan outsourcing terpilih yang akan mengerjakan manajemen sumber daya manusia perusahaan sesuai kesepakatan.
Oleh sebab itu, pilihlah yang berkualitas serta terpercaya seperti Abhitech. Anda pun bisa melihat ulasan dari pelanggan serta rekam jejak perusahaan untuk memastikan kredibilitasnya.
Setelah itu, perusahaan bisa melakukan negosiasi mengenai mekanisme kerja serta hal-hal yang perlu disepakati bersama. Misalnya, biaya, lingkup layanan, hingga durasi bekerja.
Bila semua itu sudah beres, baru perusahaan bisa memulai peresmian hubungan kerja dengan perusahaan outsourcing. Tentunya dengan menandatangani kontrak kerja.
-
Tahap Pengalihan
Terdapat tahap pengalihan yang harus dilakukan perusahaan sebagai persiapan perencanaan transisi. Ini dibutuhkan sebelum mulai bekerja dengan outsourcing SDM.
Tahap pengalihan tersebut dapat dilakukan melalui sosialisasi pada karyawan internal, kemudian penyusunan jadwal, serta perencanaan kerja. Lakukan juga transfer data serta informasi pekerjaan pada tenaga outsourcing.
Jika perencanaan selesai, maka perusahaan dapat memulai transisi serta mengalihkan tanggung jawab pada perusahaan outsourcing. Tenaga kerja outsourcing bisa didatangkan menuju perusahaan untuk bekerja sesuai jadwalnya.
-
Tahap Pemeliharaan
Selama proses pengalihan pekerjaan, perusahaan serta vendor outsourcing harus memelihara komunikasi agar tetap efektif. Ini termasuk selalu berkoordinasi demi kelancaran dan produktivitas operasional perusahaan.
Berkomunikasi dan berkoordinasi akan menjaga hubungan kedua belah pihak tetap harmonis. Tidak hanya itu, perusahaan pun perlu terbuka ketika menerima saran dan masukan dari pihak outsourcing. Tidak terkecuali saran dari staf internal dan pelanggan.
Itulah yang membuat perusahaan terus menyesuaikan dan memperbaiki kualitasnya di masa depan.
Manfaat Outsourcing untuk Manajemen Sumber Daya Manusia
Outsourcing dapat membantu memudahkan manajemen sumber daya manusia dalam perusahaan dalam berbagai bentuk di bawah ini:
-
Mengurangi Beban Administratif pada Tim HR Internal
Tim HR (Human Resources) internal perusahaan bertanggung jawab atas beban administratif dalam manajemen karyawan. Mulai dari perekrutan, pelatihan, penilaian kinerja, penggajian, hingga kompensasi.
Namun, keberadaan outsourcing SDM akan mengurangi beban tersebut karena telah dialih dayakan. Perusahaan tidak lagi harus repot dengan manajemen tenaga outsourcing atau pun meminimalkan beban rekrutmen.
Sebab, sudah ada perusahaan sendiri yang menaungi tenaga outsourcing. Sebaliknya, outsourcing SDM akan menjaga kinerja perusahaan dengan menghindari kesalahan serta mempercepat pengelolaan SDM.
-
Menghemat Waktu dan Biaya Operasional
Outsourcing dalam manajemen sumber daya manusia juga menghemat waktu serta biaya operasional perusahaan.
Seperti telah disebutkan sebelumnya, perusahaan bisa fokus pada inti bisnisnya ketika bekerja sama dengan outsourcing SDM.
Hal tersebut akan menghemat waktu perusahaan sehingga bisa berkembang dan maju lebih cepat.
Terlebih mengingat operasional perusahaan yang tetap berjalan sehingga mencapai target harian pun tetap memungkinkan.
Mengapa bisa demikian? Tentu saja karena SDM dari outsourcing yang sudah berkualifikasi sesuai posisi yang dialih dayakan.
Keunggulan outsourcing tersebut kemudian juga menguntungkan perusahaan karena menghemat biaya operasional.
Perusahaan hanya perlu membayar gaji per bulan sesuai kontrak. Tidak perlu memikirkan bonus, pensiun, atau pun tunjangan. Outsourcing SDM juga tidak memerlukan training yang memakan biaya cukup besar.
-
Meningkatkan Kepatuhan terhadap Regulasi Ketenagakerjaan
Sebelumnya telah disebutkan bahwa outsourcing SDM dapat meminimalkan kesalahan yang berisiko tuntutan hukum. Pada sisi lain, manfaat tersebut juga menguntungkan perusahaan karena membantu mematuhi regulasi ketenagakerjaan.
Terutama mengingat terdapat Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2023 tentang Klaster Ketenagakerjaan, tepatnya Pasal 66 yang mengatur tentang outsourcing. Ini menjadi panduan yang bisa menjamin tidak ada pelanggaran kerja selama kontrak berlaku.
Jenis-Jenis Layanan Outsourcing untuk Manajemen Sumber Daya Manusia
Terdapat tiga jenis outsourcing dalam manajemen SDM, yaitu:
-
Outsourcing Payroll dan Penggajian
Jenis ini mengelola penggajian karyawan, khususnya pemotongan gaji, bonus, serta tunjangan. Kegiatan ini meminimalkan biaya administrasi serta kesalahan penggajian yang mungkin terjadi.
-
Talent Recruitment
Sesuai namanya, outsourcing ini mengatur perekrutan mulai dari proses pencarian, seleksi, sampai dengan wawancara. Manfaatnya adalah memaksimalkan efektivitas serta efisiensi dalam perekrutan karyawan.
-
Administrasi HR
Untuk outsourcing administrasi HR, tugasnya adalah manajemen informasi, manajemen penghargaan, hingga mengurus asuransi serta tunjangan karyawan.
Tantangan yang Dihadapi dalam Outsourcing SDM dan Cara Mengatasinya
Outsourcing sumber daya manusia juga memiliki tantangan dalam perjalanannya. Berikut beberapa yang utama:
-
Memilih Outsourcing yang Tepat
Jumlah perusahaan outsourcing kini semakin bertambah, sehingga cukup menantang untuk menemukan yang tepat dan terpercaya. Terdapat kriteria utama yang bisa Anda jadikan acuan, yakni outsourcing harus ahli dan berpengalaman.
Abhitech merupakan layanan outsourcing dengan pengalaman lebih dari 30 tahun yang telah memenuhi kebutuhan tenaga alih daya bagi perusahaan multinasional di Indonesia.
-
Memastikan Komunikasi yang Efektif Antara Vendor dan Perusahaan
Berikutnya, pilih outsourcing dengan sistem yang jelas. Seperti Abhitech yang didukung oleh platform ABI untuk manajemen SDM hingga penggajian.
Ini akan mengatasi tantangan komunikasi antara perusahaan Anda dan Abhitech dengan mudah.
Terlebih dengan basis data yang komprehensif, akurat, serta up-to-date. Komunikasi juga bisa dilakukan secara online dengan pemantauan yang terjamin dari tim Abhitech.
-
Menjaga Keamanan Data Karyawan dalam Layanan Outsourcing
Keamanan data pasti menjadi tantangan terutama ketika bekerja dengan pihak ketiga. Bersama outsourcing yang menerapkan Kerahasiaan Penuh dengan Standar ISO 9001 seperti Abhitech, Anda tidak perlu khawatir lagi akan hal tersebut.
Seluruh prosedur Abhitech, baik operasional maupun teknis, sudah berlandaskan ISO 9001 Internasional. Jadi, akses data seperti rincian gaji karyawan terlindungi dan aman.
Abhitech, Solusi Outsourcing yang Tepat Bagi Perusahaan Anda
Pastikan perusahaan mendapatkan manajemen sumber daya manusia terbaik dengan memercayakan outsourcing SDM pada Abhitech! Sebagai ahlinya, kami memberikan solusi HR management yang ampuh atasi kebutuhan tenaga alih daya perusahaan.
Pengalaman puluhan tahun membuat kami menguasai strategi yang tepat untuk memastikan perusahaan tetap produktif sembari fokus pada inti bisnisnya. Jadi, mari gunakan Outsourcing Services dari Abhitech demi memajukan perusahaan! Hubungi kami untuk terhubung langsung dengan tim yang profesional!